Ilustrasi pengembangan perkotaan

Analisa Pengembangan Kota dan Dampaknya

Pengembangan kota atau urban development meliputi perubahan yang menyeluruh, yakni perubahan fisik kota, danĀ  perubahan sosial ekonomi, serta sosial budaya penduduknya. Berikut ini pembahasan mengenai analisa pengembangan perkotaan dan dampaknya.

Dampak Pengembangan Kota

Kota perlu dikembangkan dengan baik agar dapat mensejahterakan penduduknya. Perkembangan kota menjadi salah satu tanda bahwa suatu kota terbangun dengan secara baik. Perkembangan kota tersebut akan membawa dampak yang besar, baik bagi kota itu sendiri dan seluruh penduduknya maupun desa dan kota lainnya. Berikut beberapa dampak pengembangan kota tersebut. 

Lahan Kota

Terjadinya peralihan fungsi lahan. Perubahan fungsi dari sebagian ataupun seluruh area dapat disebabkan oleh hal sebagai berikut.

  1. Faktor internal, yakni meliputi kondisi sosial ekonomi pengguna lahan.
  2. Faktor eksternal, yakni akibat dinamika pertumbuhan kota, perubahan demografi, serta kegiatan ekonomi.
  3. Faktor kebijakan, yakni adanya regulasi dari pemerintah terkait perubahan fungsi lahannya. Sebagai dampak alih fungsi lahan maka bisa terjadi hal-hal berikut.
  4. Berkurangnya luas lahan hijau.
  5. Menurunnya lahan pertanian dan ekosistem sawah dan lahan penghasil pangan lainnya. Berkurangnya lahan produktif.
  6. Bertambahnya bangunan dan pemukiman padat penduduk
  7. Bertambahnya sarana dan prasarana kota
  8. Meningkatnya pendapatan penduduk
  9. Bertambahnya jumlah kendaraan
  10. Bertambahnya polusi
  11. Dan lain sebagainya, banyak kemungkinan yang akan terjadi.
  12. Dampak buruk bisa dicegah dengan membuat peraturan tata kota dan melaksanakannya dengan secara tegas dan disiplin.

Jumlah Penduduk

Terjadinya penambahan jumlah penduduk. Sebagai dampaknya maka akan terjadi hal sebagai berikut.

  1. Berkurangnya jumlah penduduk desa sekitar yang berpindah ke kota.
  2. Meningkatnya total jumlah pendapatan penduduk
  3. Namun bisa juga diiringi dengan meningkatnya jumlah penduduk miskin
  4. Bertambahnya pemukiman baru
  5. Berkembangnya bisnis perumahan
  6. Tingkat pengangguran bisa saja bertambah, jika jumlah tambahan penduduk tidak memiliki keahlian dan keterampilan untuk bekerja, sesuai peluang kerja yang ada.
  7. Tingkat kesehatan masyarakat yang menurun, hal ini karena tempat yang padat penduduk bisa membuat saluran sanitasi tersumbat lalu menimbulkan banyak penyakit.
  8. Munculnya peluang usaha baru.
  9. Bertambahnya polusi
  10. Tingkat kriminalitas meningkat

Dan lain sebagainya. Guna mencegah dampak buruknya maka perlu dilakukan antisipasi dan penataan dengan baik.

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *